Kadis Pariwisata Kabupaten Mimika silaturahmi ke Sanggar Seni Merah Putih Nawaripi Timika

Uncategorized25 Dilihat

Timika Faktaberita,- Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Mimika Propinsi Papua Tengah Elisabeth Cenawatin Senin 19/05/2025 berkunjung langsung ke Sanggar Seni Merah Putih Kampung Nawaripi Timika dan bertemu dengan Kepala Kampung Nawaripi Norman Ditubun,dalam agenda silaturahmi dan diskusi seputar pengembangan Desa Wisata Merah Putih Mael 21 Timika.

Elisabeth Cenawatin dalam kesempatan tersebut mengapresiasi kinerja Norman Ditubun selaku Kepala Kampung yang kreatif dan inovatif dalam pengembangan Desa Wisata merah putih dimana saat ini sedang dalam tahap pengembangan.

” saya apresiasi Kaka kepala kampung Nawaripi karena bisa buka kampung wisata dan ini harus ada perhatian pemerintah daerah ke depan,karena dengan dana Desa yang ada saja Kaka bisa begini apalagi perhatian tambahan dari Pemda”.Ujarnya.

Elisabet juga menyampaikan,selaku Dinas Pariwisata pihaknya akan terus berkoordinasi dan bersinergi untuk pengembangan Desa wisata tersebut,” kami akan terus berkomunikasi dan membantu,selain itu perlu adanya pembangunan Sumber Daya Manusia ( SDM ) karena jika hanya kita bangun fasilitas baru siapa yang bisa mengelola”.Tandasnya.

Elisabeth juga menyampaikan sebuah kebanggan atas keikutsertaan Sanggar Seni Musik Merah Putih Nawaripi yang telah mengikuti Tomohon Internasional Flawer Festival ( TIFF ) yang berlangsung pada tanggal10 Agustus 2024 lalu, dimana sanggar seni merah putih keluar sebagai juara satu Tervavorit,selain itu Cendramata yang diberikan oleh Pemda kota Tomohon telah diserahkan oleh ketua Sanggar Seni dan musik Merah Putih Nawaripi Rafael Taorekayau kepada pihak Dinas Pariwisata melalui ibu Kabid pariwisata kab Mimika

” diupayakan untuk tahun ini kita Dinas dan sanggar merah putih berangkat ke Manado sehingga mengikuti dan melihat langsung sanggar seni musik Merah Putih Nawaripi memperkenalkan budaya Nawaripi Komoro ke Kansa nasional dan internasional”.Ujarnya.

Sementara itu Norman Ditubun dalam kesempatan tersebut berterimah kasih kepada Kadis Elisabeth Cenawatin yang walau secara kedinasan sibuk dengan rutinitas namun telah meluangkan waktu berkunjung dan bersilaturahmi untuk berdiskusi demi kemajuan Pariwisata Mimika,” Saya selaku kepala kampung merasa dihargai,karena ibu Kadis Pariwisata bisa datang tempat kami untuk bertukar pikiran dan berdiskusi demi kemajuan Mimika-.Ungkapnya.( Ef42 )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *