Patroli Kamtibmas Petugas Security Jalan Mangunsarkoro Menteng

TNI/Polri268 Dilihat

Jakarta,faktaberita online, 

Jakarta Pusat- Bripka Riza selaku Kasubsi Publikasi Humas, bersama rekan petugas security, mengadakan kunjungan Kamtibmas di Jalan Mangunsangkoro, Menteng. Rabu, (25/12/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi yang baik dengan pihak keluarga dan petugas keamanan setempat, serta memastikan bahwa lingkungan sekitar tetap aman dan kondusif.

Kami juga ingin mengingatkan kembali kepada seluruh warga sekitar, untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Sebagai bagian dari tugas kami, kami berkomitmen untuk terus melakukan patroli rutin di wilayah ini, guna memastikan tidak ada gangguan keamanan yang dapat meresahkan masyarakat. “ujar Riza.

Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Bayu Marfiando, agar meminta kepada seluruh warga dan petugas security untuk selalu meningkatkan kewaspadaan. Terutama yang mungkin akan dikunjungi oleh banyak orang dalam beberapa waktu ke depan. Pastikan pintu dan jendela rumah tertutup rapat pada malam hari dan selalu waspada terhadap orang yang tidak dikenal di sekitar lingkungan.

Mengimbau agar warga dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, seperti melaporkan kegiatan mencurigakan kepada pihak berwajib atau petugas keamanan setempat. Partisipasi aktif dari masyarakat sangat membantu dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Bripka Riza menyampaikan kepada Mulyadi kemanan, mengingat banyaknya tamu atau pengunjung yang datang, kami juga mengingatkan pentingnya pengawasan terhadap kendaraan yang parkir di sekitar kediaman. Pastikan kendaraan tidak menghalangi jalan atau parkir di tempat yang tidak semestinya. Selalu jaga barang berharga dan pastikan tidak ada tindakan kriminal yang terjadi.

Kami berharap bahwa dengan adanya kunjungan ini, dapat mempererat hubungan antara pihak kepolisian, petugas keamanan, dan masyarakat dalam menciptakan rasa aman dan nyaman. Kami juga mengajak seluruh warga untuk terus menjaga kerukunan, saling menghormati, dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat meresahkan masyarakat.

Kami dari kepolisian akan terus memantau situasi di sekitar kediaman almarhum, serta berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah ini. Jangan ragu untuk melapor jika ada kejadian yang mencurigakan atau membutuhkan bantuan dari pihak kepolisian.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *