Sah, M Napitupulu Didaulat Jadi Ketua Pengurus Ormas AMPI Sub Rayon Dalu X-A

Daerah1292 Dilihat

Deli Serdang-Sumut, FaktaBerita.Online,-

Pengurus Sub Rayon AMPI Dalu X-A resmi terbentuk dalam musyawarah pemilihan Pengurus Sub Rayon AMPI Periode 2022-2027.

Pemilihan Ketua dan pengurus Sub Rayon AMPI Desa Dalu X-A telah digelar dan terpilih melalui musyawarah di posko Rayon AMPI Lapangan Garuda Tanjung Morawa mulai pukul 13.00 WIB sampai selesai (23/07/23).

Di tempat terpisah, M. Fadly Harahap, S.H selaku Ketua Rayon AMPI Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara membacakan Surat Keputusan Penetapan Kepengurusan Sub Rayon AMPI Desa Dalu X-A (30/07/23).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa pengurus dari Rayon AMPI Kecamatan Tanjung Morawa yakni M. Fadly Harahap, S.H selaku Ketua Rayon AMPI Kecamatan Tanjung Morawa, Jaelani selaku Sekretaris Rayon, Pepen Sepayung selaku Wakil Ketua, Dudi selaku Wakil Sekretaris, M.W Sitompul selaku Wakil Sekretaris serta turut hadir pengurus Sub Rayon Butu Bedimbar yakni Sukawan selaku Ketua, Amasmuda Harahap selaku Sekretaris, Budi Nasution selaku Sekjend Satgas AMPI Kecamatan Tanjung Morawa serta hadir tokoh pemuda dan masyarakat maupun mewakili LSM.

“Agar mengibarkan bendera AMPI di Desa Dalu X-A dan membangun kemitraan pimpinan daerah ataupun muspika serta tetap melibatkan masyarakat dalam memberdayakan SDM yang ada,” ucap M. Fadly selaku Ketua Rayon AMPI Kecamatan Tanjung Morawa.

“Semoga organisasi AMPI di Desa Dalu X-A yang ada di sini semakin solid, kompak dan siap bekerja,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Sub Rayon AMPI Desa Dalu X-A mengucapkan terima kasih kepada Ketua dan pengurus Rayon AMPI Kecamatan Tanjung Morawa yang telah memberikan kepercayaan dan memberi amanah dalam membentuk pengurus Sub Rayon AMPI Desa Dalu X-A.

“Organisasi masyarakat (Ormas) AMPI yang ada di Desa Dalu X-A ini merupakan organisasi yang sangat istimewa bagi saya dimana saya berusaha akan memberdayakan segala elemen masyarakat maupun anggota AMPI dengan tetap melibatkan Kepala Desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan lainnya (30/07/23).

Setelah acara kegiatan pembacaan surat mandat ataupun surat keputusan kepengurusan Sub Rayon AMPI Desa Dalu X-A oleh Ketua Pengurus Rayon AMPI Kecamatan Tanjung Morawa dilanjutkan dengan makan bersama secara sederhana di kediaman Ketua Sub Rayon Desa Dalu X-A sebagai wujud syukur terbentuknya AMPI Sub Rayon Desa Dalu X-A Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatra Utara.

(Jhon Sinaga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *