Faktaberita online
Jakarta Pusat — Unit Samapta 1024 Polsek Sawah Besar Bripka Sukriyadi melakukan sambang di Jl. Tiangseng, Kelurahan Mangga Dua, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Senin (04/11/2024),
Dalam kegiatan ini, Bripka Sukriyadi menjalin komunikasi dan koordinasi dengan para juru parkir (jukir) untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Kemudian kegiatan ini bertujuan untuk meneruskan Pesan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Sawah Besar Kompol Dhanar Dhono Vernandhie S.E, S.I.K, MM, MH, agar personil meningkatkan patroli dan sambang lingkungan perkantoran.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kerja sama serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Mangga Dua.
Segera hubungi Polsek Sawah Besar Atau Call Center, 110, jika ada hal mencurigakan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kerjasama dengan dalam menjaga keamanan di lingkungan perkantoran dan sekitarnya
(Humas Polres, Metro Jakarta Pusat)