Jelang Ramadhan, Anggota DPRD Kabupaten Lampung Tengah Lakukan Sidak Pasar

Daerah1363 Dilihat

Lampung Tengah, FaktaBerita.Online,-

Anggota Dewan Ketua Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Lampung Tengah, Toni Sastra Jaya.S.H,M.H, Gencar lakukan sidak Pasar. Jumat, 17/03/2023

Hal ini dilakukan menjelang Ramadhan tahun 2023 dalam rangka memastikan kesiapan pasar dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

Saat dikonfirmasi kepada Toni Sastra Jaya (Tosa) yang merupakan Ketua Fraksi Demokrat DPRD Lampung Tengah ini mengatakan bahwa DPRD Lampung Tengah yang mengemban sebagai wakil rakyat akan terus bekerja keras menyerap aspirasi serta membantu warga masyarakat.

Sebagai Wakil Rakyat, sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami untuk menerima Aspirasi dan membantu warga masyarakat.

Apalgi di saat menjelang Ramadhan, dimana warga masyarakat sedang di sibukkan dengan Persiapan dan aktifitas ibadah

Kami ingin memastikan bahwa ketersediaan bahan pokok di pasar dan toko tercukupi untuk kebutuhan masyarakat. Terang Toni Sastra

Ketika disinggung tentang aspirasi masyarakat apa yang sering diterimanya, anggota Komisi II (Dua)  ini pun menyampaikan

Sebagian besar Aspirasi dan Keluhan masyarakat yang disampaikan kepada kami adalah tentang infrastruktur jalan serta kelangkaan pupuk oleh Petani.

Padahal untuk harga hasil panen sudah meningkat, cuma tidak dibarengi dengan ketersediaan pupuk di masyarakat yang mengalami kelangkaan.

Kami lagi berupaya menelusuri, apa kendala kelangkaan Pupuk ini dengan strategi kami panggil dari Pupuk Indonesia untuk memastikan dimana letak sumber kelangkaan Pupuk ini.

Apalagi semenjak 2 minggu yang lalu saya diberi amanah untuk bergabung di komisi Dua (II) bidang pelaku usaha pertanian, pabrik, pendapatan daerah.Tutup  Tosa

Sepertti diketahui, Komisi II sebagaimana dimaksud dalam Pasal 69 huruf b, membidangi masalah Ekonomi Pembangunan, yang meliputi; Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian Dan Pengembangan, Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang, Perumahan Pemukiman Dan Pertanahan, Lingkungan Hidup Dan Kebersihan,Perhubungan,Kelautan Dan Perikanan, Pertanian, Perkebunan Dan Peternakan, Ketahanan Pangan, Pemadam Kebakaran, Penanggulangan Bencana Daerah, Komunikasi Informatika, Persandian Dan Statistik, Bagian Penyusunan Program Dan Bagian Layanan Pengadaan.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *