Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemayoran melaksanakan kegiatan Sambang dan Patroli Dialogis

TNI/Polri214 Dilihat

Jakarta,faktaberita.online, 

Jakarta Pusat – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemayoran Aiptu Dwi melaksanakan kegiatan Sambang dan Patroli Dialogis di Pos Kamling RW 09 Kelurahan Kemayoran Kecamatan Kemayoran Jakarta Pusat. Minggu (6/10/2024).

Selanjutnya Aiptu Dwi bertemu dengan Ade selaku Awak Kamling guna memberikan himbauan terkait Kamtibmas serta mengajak bersinergi guna sama sama menjaga wilayah agar tetap aman dan kondusif.

Kemudian Aiptu Dwi menyebutkan tujuan kegiatan ini adalah Sebagai aplikasi dari arahan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombespol. Susatyo Purnomo Condro, S.H.,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Kemayoran Kompol. Arnold J. Simanjuntak, S.E.,S.I.K.,M.H untuk mengajak peran aktif masyarakat dalam menjaga Kamtibmas di wilayah.

“Kemudian peredaran narkoba dikalangan masyarakat terutama remaja agar sama sama berkolaborasi dalam menanggulanginya jangan takut melapor kerahasian pelapor akan dijaga oleh pihak kepolisian jangan karna takut melapor keluarga kita terjerumus kedalam nya” tutur Dwi.

Dwi juga menekan kan untuk waspada terhadap kendaraan yang terparkir agar dikunci ganda jangan sampai lengah karna kelengahan kita adalah kesempatan bagi para pelaku.

Tidak lupa juga Dwi menyampaikan beberapa bulan kedepan ada pemilihan gubernur DKI Jakarta sampaikan kepada sanak saudara teman atau kerabat junjung tinggi kebhinekaan jangan sampai karna berbeda pilihan menjadi pemutus tali silahturahmi.

Adapun Aiptu Dwi menyampaikan apabila ada kejadian segera hubungi Call center Kantor Polisi 110 atau bisa menghubungi Bhabinkamtibmas wilayah setempat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

(Bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *