Bawaslu Minsel Gelar Sosialisasi Pengawasan Tahapan Pemilihan Kepala Daerah 2024

Minsel42 Dilihat

Minsel, FaktaBerita- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Minsel mengadakan acara sosialisasi pengawasan tahapan pemilihan kepala daerah untuk tahun 2024. Acara ini berlangsung di Hotel Sutan Raja Amurang, Jumat 6 September 2024, dan dihadiri oleh Sejumlah Pengurus Partai Politik, Insan Pers dan Organisasi Kepemudaan.

Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang pentingnya pengawasan yang ketat, dan alur penyelesaian Sengketa dalam pemilihan kepala daerah.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Minsel, Eva Keintjem, dalam kesempatan itu Keintjem menyampaiakan betapa pentingnya pengawasan dalam pemilihan kepala daerah. Dia juga menjelaskan terkait perbedaan antara Pemilu dan Pemilihan Kepala Daerah, baik regulasi maupun peraturan dan penanganan pelanggarannya.

Kegiatan dilanjutkan dengan panyampaian materi terkait pengawasan pemilihan kepala daerah oleh beberapa Narasumber yang hadir dan langsung diisi dengan sesi tanya jawab.

Kegiatan sosialisasi tersebut menghadirkan beberapa narasumber diantaranya, Nur Fitry Latief, Jojo Rohi dan Hanny Porayow(Kadiv Teknis dan Penyelenggara KPU).

Bawaslu Kabupaten Minsel berkomitmen untuk terus memperkuat kapasitas pengawasan dan menyediakan dukungan yang diperlukan agar pemilihan 2024 dapat berjalan dengan sukses dan transparan.

Kegiatan ditutup dengan foto bersama antara Bawaslu, Pengurus Partai Politik, Insen Pers dan Pengurus Organisasi.

Turut hadir dalam kegiatan, Ketua Bawaslu, Sekretaris Bawaslu, Narasumber, Pengurus Partai Politik, Media dan Pengurus Organisasi yang terundang.(Onal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *