faktaberita.online – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Guna menciptakan situasi kenyamanan, keamanan dan ketertiban dalam berlalu lintas bagi Masyarakat, Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar lakukan pengamanan (pam) dan pengaturan lalu lintas (Gatur Lalin) di sejumlah Gereja saat ibadah Minggu berlangsung, Minggu (01/09/24).
Pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar Iptu MOH JEN NAMKATU ini merupakan bagian dari kegiatan Preventif, yang bertujuan untuk menjaga Kondusifitas dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi Umat Kristiani yang sedang melaksanakan Ibadah serta memastikan arus lalu lintas dapat berjalan dengan lancar bagi para pengguna jalan lainnya.
Dari pantauan Media Humas Polres Kepulauan Tanimbar, terlihat padatnya kendaraan dan kesibukan sejumlah Personel Sat Lantas dalam melakukan pengaturan jalur kendaraan saat melintas, hingga melakukan Patroli pada seputaran halaman Gereja untuk memastikan Ibadah Minggu tersebut dapat berjalan dengan aman, nyaman dan penuh sukacita.
Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., melalui Kasat Lantas Iptu MOH JEN NAMKATU mengatakan, kegiatan yang rutin dilaksanakan ini merupakan komitmen Kami untuk hadir memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat dalam memberikan rasa aman, nyaman dan lancar saat sebelum dan sesudah pelaksanaan Ibadah di hari Minggu berlangsung.
“Lewat kehadiran Anggota Polri saat Ibadah Minggu berlangsung hingga selesai, diharapkan keamanan dan kenyamanan dapat tercipta dan dirasakan langsung oleh Masyarakat, serta kepadatan arus lalu lintas pun dapat dicegah” ungkapnya.
Disamping melaksanakan pengamanan dan pengaturan, para Personel Satuan Lalu Lintas pun turut menyampaikan dan menghimbau kepada Masyarakat terkait aturan dan etika dalam berlalulintas, sekaligus memberikan edukasi terkait pentingnya menjaga keselamatan di jalan raya, guna terciptanya Kamseltibcarlantas.
Hasil yang dicapai selama pelaksanaan giat pengamanan dan pengaturan arus Lalu Lintas pada sejumlah Gereja tersebut terpantau berlangsung dengan aman dan lancar. Umat beserta Masyarakat sekitar pun memberikan respon positif dan menyampaikan terima kasih kepada pihak Kepolisian dalam hal ini Polres Kepulauan Tanimbar yang telah hadir memberikan rasa aman.(Jk)