Wamendagri John Wempi Terima Penghargaan Bintang Jasa Utama dari Presiden Jokowi

Nasional178 Dilihat

Jakarta,faktaberita.online, 

Jakarta – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) John Wempi Wetipo menerima penghargaan Tanda Kehormatan Bintang Jasa Utama dari Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi). Prosesi penganugerahan penghargaan tersebut berlangsung di Istana Negara, Jakarta, Rabu (14/8/2024).

Selain Wempi, penghargaan Tanda Kehormatan juga diberikan kepada 63 tokoh lainnya. Adapun tanda kehormatan tersebut terdiri dari Medali Kepeloporan, Bintang Republik Indonesia Utama, Bintang Mahaputera Adipradana, Bintang Mahaputera Utama, Bintang Mahaputera Pratama, Bintang Mahaputera Nararya, Bintang Mahaputera, Bintang Jasa Utama, Bintang Jasa Pratama, dan Bintang Budaya Prama Dharma.

Prosesi tersebut merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI. Di samping itu, penganugerahan ini sebagai bentuk penghargaan negara atas kontribusi besar yang diemban para tokoh di berbagai bidang tersebut.

Dalam keterangannya, Wempi menyampaikan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas kesempatan yang diberikan untuk berkontribusi terhadap bangsa dan negara. Kontribusi itu terutama sejak dipercaya menjabat sebagai Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada Oktober 2019 hingga Juni 2022. Kemudian dirinya dipercaya menjabat sebagai Wamendagri sejak 2022 hingga sekarang.

“Saya rasa ini ending yang sangat bagus. Berharap ini memotivasi saya secara pribadi untuk meniti karier ke depan lebih bagus setelah proses pemerintahan di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Jokowi dengan Bapak Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin,” ujarnya.

Menurut Wempi, penghargaan tersebut diberikan lantaran dedikasi yang selama ini ia lakukan. Dirinya juga mengatakan, untuk memperoleh penghargaan Bintang Jasa Utama tidaklah gampang. Karenanya, Wempi mengapresiasi dan menyambut baik atas anugerah tersebut.

“Ini akan menjadi catatan sejarah saya pribadi untuk memotivasi ini untuk melanjutkan perjuangan di masa-masa mendatang,” pungkasnya.

Puspen Kemendagri

(Bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *