Kejari Kotamobagu Gelar Syukuran HBA Ke – 64 Tahun 2024

Kotamobagu101 Dilihat

Kotamobagu, Faktaberita.online – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kotamobagu, Provinsi Sulawesi Utara, menggelar acara syukuran peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke – 64, tahun 2024, di halaman kantor Kejari Kotamobagu, Senin (22/7/2024)

Sebelumnya pagi harinya telah dilaksanakan Upacara yang diikuti oleh Kajari Kotamobagu, Erwin Agustian Khahar, SH, MH, Seluruh Kepala Seksi (Kasi), Subagbin, Kacab jari Dumuga, Ketua UAD dan Anggota, dan Seluruh Pegawai Kejari Kotamobagu.

Ketua Panitia Pelaksanaan HBA Ke 64 Tahun 2024, Mariska Kandow, SH (Kasidatun) menyampaikan bahwa sebelum acara puncak telah dilaksanakan kegiatan terlebih dahulu yaitu lomba Jalan Sehat, Senam Kreasi, Tenis meja Putra/i dan Catur.

Dalam sambutannya di acara ini, Kajar Kotamobagu, Erwin A. Khahar, SH, MH mengucapkan selamat memperingati hari Bhakti Adhyaksa kepada seluruh jajaran pegawai, dan staf lainnya di lingkungan Kejari Kotamobagu.

Kajari juga dalam sambutannya sesuai dengan Amanat Jaksa Agung RI mengatakan untuk pentingnya menjaga Integritas dan Profesionalisme dalam menjalankan tugas sebagai aparat Penegak hukum di Kejaksaan Negeri Kotamobagu.

Kajari juga menyampaikan bahwa sebenarnya HBA ini mungkin yang terakhir dan nanti pada puncaknya Tanggal 2 September 2024 sebagai hari ulang tahun Kejaksaan RI.

Peringatan HBA tahun 2024, yang mengusung Thema “Akselerasi Kejaksaan, Untuk Mewujudkan Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas”.

Acara Syukuran dilanjutkan Pemotongan nasi tumpeng, memberikan hadiah Pemenang Lomba bagi Pegawai Kejaksaan yang mendapat juara serta diakhiri foto bersama serta Kuis yang diberikan oleh Kejari Serta Panitia Pelaksanaan HBA sekaligus ramah tamah. (Jhon L)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *