Sumenep, Fakta Berita,-
Pelayanan kesehatan bagi masyarakat oleh UPT Puskesmas Kalianget kabupaten Sumenep serta kebersihannya dipertanyakan Publik. Sabtu, 25/05/2024
Hal ini setelah banyaknya komplain atas pelayanan yang sangat lambat serta buruk oleh UPT Puskesmas ini.
Salah satu warga masyarakat yang juga pasien, Budiono mengatakan bahwa pelayanan di UPT Puskesmas Kalianget sangat minim
Saya dirawat di Puskesmas ini dari Rabu siang pak karena sakit lambung. sejak dari rabu sampai kini belum sekalipun ditangani oleh dokter dan cuma diinfus saja.
Padahal Puskesmas ini melayani 24 jam.
Mungkin kalo orgnya sangat parah, bisa meninggal disini. Ujarnya
Saat disinggung mengenai sakitnya, warga masyarat ini pun mengatakan bahwa sakitnya tidak mengalami perubahan sama sekali.
Masih sama seperti kemarin, sakit dan tidak ada pengurangan.
Bahkan lebih parahya, sampah dan kotoran beserakan sepetti itu diruangan. Lanjutnya
Seperti diketahui, UPT Puskesmas Kalianget merupakan salah satu unit pelayanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Sumenep dan mlayani rawat inap bagi pasien warga masyarakat sekitar.
Tak berhenti disini, team media pun melakukan konfirmasi kepada kepala Puskemas Kalianget drg. Yenny Tri Suci, M.Kes.
Saat dikonfirmasi, dirinya menjawab akan segera memastikan dulu pasien yang sedang dirawat
Atas nama siapa, Kami cek dulu inggih. Tandasnya
(Red)