SMA Negeri 2 Kota Kotamobagu Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis

Kotamobagu157 Dilihat

Kotamobagu, Faktaberita – Dalam memulai tahun ajaran ditahun baru 2024, Keluarga besar Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Kotamobagu menyelenggarakan Pelayanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis bertempat dihalaman SMA N 2 Kotamobagu, Senin ( 8/1/2024)

 

Pelayanan Kesehatan Gratis ini merupakan kerja sama dengan PT Jasa Raharja Kota Kotamobagu.

Kepala Sekolah SMA N 2 Kotamobagu, Drs I Ketut Gunawan Adywisna, MM Sangat mengapresiasi Pelayanan Kesehatan Gratis yang dilakukan Oleh PT Jasa Raharja Kotamobagu.

” Pemeriksaan Kesehatan gratis bagi guru dan Siswa di kalangan SMA N 2 Kotamobagu ini terjadi karena hubungan baik dengan Kepala Jasa Raharja Kota Kotamobagu ” Sebut Kepsek.

Ia juga mengatakan kebetulan Tawaran oleh pihak Jasa raharja Kotamobagu merupakan tawaran yang baik dan pihak kami Menyambutnya.

” Kebetulan Kita baru mengadakan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 tentunya penting bagi kita semua terutama bagi guru guru dan Siswa untuk memeriksa kesehatan kita ” Ucap Kepsek.

Ia juga berharap nantinya Pelaksanaan Pemeriksaan Gratis oleh PT Jasa Raharja Kota Kotamobagu dilangsungkan rutin secara terus menerus di SMA N 2 Kota Kotamobagu.

” Saya sudah sampaikan kepada kepala Jasa Raharja Kota Kotamobagu untuk dijadikan agenda rutin secara Tahunan untuk mengawali Semester Sekolah bagi warga SMA N 2 Kota Kotamobagu ” Tambahnya.

” Tentunya saya berharap dengan diadakan Pelayanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis ini agar kita dapat mengetahui Kesehatan bagi seluruh warga sekolah dalam rangka menghadapi pembelajaran di SMA N 2 Kota Kotamobagu ” Pungkas I Ketut Gunawan Adywisna. ( Jhon L)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *