Pastikan Situasi Kamtibmas Aman Dan Kondusif Jelang Pemilu 2024, Satgas Preventif Tingkatkan Patroli Rutin

Uncategorized209 Dilihat

faktaberita.online – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepuluan Tanimbar, Dalam rangka terciptanya rasa aman dan tertib jelang Pemilu 2024, Satuan Tugas (Satgas) Preventif Operasi Mantap Brata, melaksanakan Patroli Diaogis pada seputaran Wilayah Hukum Polres Kepulauan Tanimbar, Kamis (16/11) siang.

 

Pelaksanaan Patroli Dialogis tersebut dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Kepulauan Tanimbar Iptu P. Metanila selaku Kasatgad Preventif, dan didampingi oleh Kasubsatgas Objek penting pemilu Aiptu B. LIUFETO, Kasubsatgas Objek Giat Aipda E Eklesia B. Izaak dan Kasubsatgas Kantor Penyelenggara Bripka RISKY NIAS, dan diikuti oleh Personel Satgas Preventif.

 

Sasaran dari kegiatan Patroli Dialogis ini yaitu dengan menyambangi Areal Gudang Logistik, Kantor KPU Kabupaten Kepulauan Tanimbar hingga Pusat Keramaian, Perkantoran, objek vital hingga tempat ramai lainnya yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas.

 

Dalam pelaksanaan tugas, Personel Satgas Preventif menyambangi Gudang Logisitik Pemilu 2024 yang berlokasi di area Kompleks Tanimbar Raya Saumlaki dalam rangka mengecek kesiapsiagaan Personel yang melaksanakan giat pengamanan pada gudang logistik Pemilu hingga memastikan keamanan disekitar Gudang.

 

Selanjutnya Personel Preventif melaksanakan Patroli pada kantor Penyelenggara yakni Kantor KPU Kabupaten Kepulauan Tanimbar, dalam rangka untuk membangun komunikasi yang baik dengan pihak penyelenggara serta mengecek situasi pada kantor KPU agar pihak pelaksana merasa aman dapat melaksanakan aktifitasnya tanpa adanya rasa takut.

 

Selain itu, Personel Satgas Preventif menyambangi Warga Masyarakat guna memberikan Imbauan Kamtibmas agar seluruh lapisan masyarakat bersama – sama menciptakan situasi yang aman dan damai pada Pemilu 2024 nantinya.

 

Sementara itu, Kapolres Kepuluan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., melalui Kasat Samapta Iptu P. Metanila mengatakan bahwa Satuan Tugas Preventif melalui Operasi Mantap Brata Salawaku 2023-2024 ini sangat berperan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban, serta mencegah potensi gangguan Kamtibmas yang dapat membahayakan integritas proses Pemilu.

 

“Komitmen kami untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban, serta memberikan Dedikasi dan Profesionalisme melalui Patroli rutin ini guna memastikan rangkaian proses Pemilu dapat berjalan dengan aman, transparan, dan bebas dari potensi ancaman ataupun gangguan keamanan” ungkap Kasatgas Preventif.

 

Lebih lanjut Kastgas Preventif menjelaskan bahwa Patroli yang dilaksanakan oleh Satgas Preventif tersebut juga merupakan salah satu upaya komunikasi Publik dalam rangka menyerap informasi Kamtibmas serta merupakan bagian dari langkah-langkah Polres Kepulauan Tanimbar dalam mendukung Operasi Mantap Brata Salawaku 2024.(JKFBO)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *