Pimpin Upacara Bendera Di Sekolah Dasar, Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar Sampaikan Pesan Penting

Uncategorized226 Dilihat

Faktaberita.online,– Polda Maluku, Polres Kepulauan Tanimbar, Kanit Kamsel Sat Lantas Bripka Andre Laiyan yang didampingi Anggota Kamsel, Menjadi Inspektur Upacara dalam rangka peringati Hari Pahlawan ke-78 tahun 2023, Jumat (10/11) pagi.

 

Pelaksanaan Upacara Bendera tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah, para Dewan Guru hingga Para Siswa Siswi yang berlangsung penuh hikmat di SD Naskat Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

 

Dalam sambutannya, Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar Bripka Andre Laiyan mengatakan bahwa diharapkan kepada para Siswa Siswi harus selalu menghargai para Guru, karena para Guru merupakan Pahlawan yang paling utama didalam Pendidikan. Perlu diingat bahwa jikalau tidak ada Guru, maka kita tidak bisa menjadi terdidik hingga bisa menjadi orang yang sukses kedepan.

 

“Hargailah jasa para Guru, karena tanpa Guru kita tidak bisa menjadi terdidik hingga bisa menjadi Orang yang sukses nantinya. Guru merupakan Pahlawan paling utama dalam Pendidikan” imbuhnya.

 

Lebih lanjut Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar juga memberikan pesan dan edukasi agar para Anak-Anak juga harus memotivasi diri, perlu diingat bahwa Adek-Adek ini adalah merupakan Pahlawan-Pahlawan berikutnya yang merupakan generasi penerus bangsa, sehingga jika tidak benahi diri dari sekarang maka pasti Negara akan mengalami kemunduran.

 

Selain itu, Kanit Kamsel juga menghimbau kepada para Murid terkait Bullying atau Perundungan bahwa kita sebagai Manusia hidup dengan segala perbedaan, sehingga diharapak jangan jadikan perbedaan ini sebagai sarana sebagai saling Membulying, namun jadikanlah perbedaan supaya saling melengkapi.

 

Setelah selesai pelaksanaan Upacara, Kanit Kamsel Bripka Andre Laiyan bersama Personel memberikan Imbauan Sosialisasi terkait Keselamatan dan tata tertib berlalu lintas kepada para Murid sejak dini, hal tersebut dilakukan mengingat banyak sekali anak dibawah umur sudah mngendarai kendaraan bahkan belum memiliki Surat Ijin Mengemudi (SIM).

 

Bripka Andre berharap agar para pelajar agar dapat memahami pentingnya tertib berlalu lintas, tidak boleh mengikuti balap liar yang hanya merugikan diri sendiri dan keluarga, serta mengingatkan para siswa siswi agar selalu rajin belajar.(JKFBO)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *