Faktaberita.online, Labuhanbatu,-
DPRD Kabupaten Labuhanbatu menggelar Rapat Paripurna dalam rangka Penyampaian Laporan Hasil Reses Anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu masa Persidangan III Tahun Sidang IV 2023, Bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Labuhanbatu. Senin 02/10/2023.
Rapat Paripurna DPRD dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Labuhanbatu Hj. Meika Riyanti Siregar beserta Jajaran Pimpinan DPRD. Rapat tersebut dihadiri Wakil Bupati Labuhanbatu Hj.Ellya Rosa Siregar,S.Pd,MM, para Anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu, Asisten Setdakab, Forkopimda, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan sejumlah undangan lainnya.
Melalui pimpinan DPRD Kabupaten Labuhanbatu, Wakil Ketua Burhanuddin Harahap menjelaskan
Dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat, anggota DPRD Labuhanbatu telah selesai melaksanakan kegiatan reses III masa sidang III tahun sidang IV tahun 2022-2023 yakni pada tanggal 18-20 September 2023 yang lalu dan menghasilkan keputusan DPRD yang akan diserahkan kepada Bupati Labuhanbatu sebagai bahan pertimbangan dalam menyusun rencana kerja Pemerintah Daerah ke depan. ujarnya
Burhanudin Harahap juga menyampaikan guna menunjang kinerja DPRD kabupaten Labuhanbatu dalam menjalankan fungsi pengawasan, pimpinan DPRD Kabupaten Labuhanbatu meminta kepada Bupati Labuhanbatu agar segera menyampaikan peraturan-peraturan daerah yang telah diundangkan dan masih berlaku.
Sementara itu masih dalam sidang paripurna, Wakil Bupati Labuhanbatu Hj.Ellya Rosa Siregar, S.Pd,MM dalam pidatonya menyampaikan
Pertemuan yang kita laksanakan hari ini merupakan kesempatan yang sangat berharga, Di mana kita dapat mendengarkan pokok-pokok pikiran oleh masing-masing fraksi yang merupakan aspirasi masyarakat yang didapatkan melalui reses.
Diharapkan hasil reses yang disampaikan ini dapat dijadikan penyusunan program perencanaan pembangunan daerah, melalui rapat paripurna ini saya menyampaikan aspirasi dan ucapan terima kasih kepada pimpinan dan segenap anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu yang telah ikut mensosialisasikan seluruh program pemerintah, menampung aspirasi masyarakat dan menjalin komunikasi dua arah yang baik dengan masyarakat, ucap Wakil Bupati.
Wakil Bupati Ellya Rosa Siregar juga menjelaskan aspirasi masyarakat yang disampaikan ketika masa reses akan diteruskan untuk menjadi pokok-pokok pikiran DPRD dan selanjutnya menjadi bahan masukan, usulan program bahan kegiatan dalam forum perangkat Daerah.
Melalui acara ini kiranya dapat menjadi bahan masukan untuk dapat ditindaklanjuti, sehingga terwujudnya masyarakat Labuhanbatu yang berkarakter, maju dan sejahtera tahun 2024 tutup Wakil Bupati dalam pidatonya.
Sebelumnya penyampaian laporan reses III Masa Sidang III Tahun Sidang IV Tahun 2022-2023 melalui Lintas Fraksi yang disampaikan oleh SAUQON HILALI NUR RITONGA.
(red)