LSM WAR Soroti Anggaran BUMDes Dan Menyayangkan Sikap Arogansi Kades Pasanggrahan. Terkait Kegiatan Jaringan Fiber Optic

Daerah333 Dilihat

Kab, Tangerang-FBO

Masih lekat dalam ingatan kegiatan galian pipa PDAM yang di stop oleh Kades Pasanggrahan Kec, Solear dengan dalih belum ada koordinasi, kini kegiatan pemasangan tiang untuk FO (Fiber Optic-red), menjadi sasaran arogansinya. Senin 28 Agustus 2023

M. Ikbal selaku sekretaris DPP LSM WAR (Wadah Aspirasi Rakyat), menyayangkan dengan sikap arogan yang ditujukan oleh Kades Pasanggrahan Kec, Solear

Sikap arogan yang di tunjukkan oleh Agus Setyantoro sebagai kepala Desa Pasanggrahan bukan hanya terjadi pada kegiatan penarikan kabel F.O, (Fiber Optic-red) Saja ujar Ikbal kepada awak media faktaberita online dan cetak Rabu 30 Agustus 2023,

Selanjutnya Ikbal juga mengatakan pada bulan mei 2023 lalu ada kegiatan galian pipa PDAM, hal serupa pun sama di stop oleh Agus Setyantoro dengan dalih kegiatan tersebut belum koordinasi dengan pihaknya.

Masih menurut Ikbal,

Tidak seharusnya Agus Setyantoro sebagai kepala Desa Pasanggrahan, turun langsung ke lokasi kegiatan cukup memerintahkan kepada perangkatnya atau mengirimkan surat kepada vendor tersebut, bukannya berbicara di media.

Jika diperhatikan dan diamati dalam beberapa kegiatan yang telah di stop oleh Kades Pasanggrahan ini mengisyaratkan dan secara tersirat dengan jelas bahwasanya kades Pasanggrahan diduga mengejar upet Tandas Ikbal

Ikbal menyayangkan atas pernyataan dan kata-kata Agus Setyantoro dimedia “Saya Akan Putus Semuanya Karena Tak Berizin” ini jelas menunjukkan betapa arogannya Agus Setyantoro dibalik baju seragam (coklat-red) kepala Desa

Ikbal juga mengatakan selain perkataannya seperti disebutkan di atas, ada lagi ucapan Agus Setyantoro, dimedia yang mengatakan sebagai berikut

“Ini hanya bermodal tanda tangan Rt Rw, lalu kepala desa mau dianggap apa,”. Seharusnya Agus Setyantoro tinggal mengirimkan surat kepada ketua Rt dan Rw, tanyakan kronologinya ujar Ikbal

M. Ikbal selaku sekretaris LSM WAR mengakatan diujung penyampaiannya.

Kami akan menyurati DPMPD Kab, Tangerang, atas Dugaan penyelewengan anggaran tahun 2022, terkait pembentukan awal BUMDes Pasanggrahan. Kec Solear, sebesar Rp. 150.000.000,- (Seratus lima puluh juta rupiah) dan silpa tahun anggaran yang disilpakan sebesar Rp. 324.504.652,- (Tiga ratus dua puluh empat juta, lima ratus empat ribu enam ratus lima puluh dua rupiah) dan disinyalir BUMDes tersebut diduga fiktif pungkas Ikbal

(Red/Har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *