Sambangi Masyarakat, Bhabinkamtibmas Batuputih imbau jaga keselamatan

Sabtu, 15 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

www.faktaberita.online – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Guna mewaspadai cuaca buruk sekaligus memastikan stabilitas Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkantibmas Desa Batuputih, Polsek Wermaktian sambangi Masyarakat para Penumpang yang ingin melakukan Pelayaran.

Dengan melakukan dialog aktif dan berinteraksi langsung dengan Masyarakat para Penumpang yang ingin melakukan Pelayaran melewati lautan menggunakan Speed Boat, Bhabinkamtibmas Batuputih Aipda P. TITIRLOLOBY menyampaikan Imbauan dan pesan Kamtibmas, Sabtu (15/02/25).

Disamping sebagai salah satu aktivitas rutin yang dilakukan oleh petugas Kepolisian melalui Bhabinkamtibmas untuk menyampaikan Imbauan dan pesan Kamtibmas, giat Sambang Dialogis yang rutin dilakukan ini juga merupakan wujud nyata dari kehadiran dan kedekatan antara Kepolisian dengan Masyarakat.

Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas menghimbau kepada seluruh Masyarakat untuk selalu berhati-hati ketika melakukan Pelayaran maupun melakukan aktivitas di laut. Mengingat cuaca saat ini belum kembali normal, terkadang cuaca berubah menjadi ekstrim dengan intensitas hujan tinggi disertai angin kencang.

“Sehingga untuk mewaspadai hal tersebut, diharapkan kepada para Nahkoda Kapal maupun Masyarakat agar sebelum melakukan Pelayaran alangkah baiknya dipastikan kondisi cuaca” ucap Bhabinkamtibmas.

Lebih lanjut Bhabinkamtibmas mengingatkan dan mengajak Masyarakat maupun para Nahkoda Kapal agar selalu memperhatikan dan mengutamakan keselamatan diri dengan menyiapkan alat keselamatan berupa alat pelampung hingga alat navigasi. Hal ini sangat penting untuk diperhatikan demi keselamatan bersama.

Disamping itu Bhabinkamtibmas juga menyampaikan beberapa hal penting terkait pentingnya menjaga Harkamtibmas di lingkungannya masing-masing. Hindari mengkonsumsi minuman keras hingga jauhi perbuatan-perbuatan melanggar hukum yang dapat menimbulkan terjadinya gangguan Kamtibmas hingga konflik yang berujung pada tindak pidana.

Masyarakat sekitar pun sangat mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas tersebut. Mereka berharap kegiatan sambang ini dapat terus dilakukan dan ditingkatkan, agar dapat memberikan pemahaman dan edukasi tentang keselamatan maupun Harkamtibmas sehingga Masyarakat semakin memahami tentang Aturan hukum hingga mengerti berbagai masukan yang dianggap sangat bermanfaat.(Jk)

Berita Terkait

Norbertus Ditubun berkesempatan merayakan Paskah di Kampung halamannya
Kepala Desa, Pimpin Pemdes Sungai Jauh Laksanakan Giat Gotong royong
Rayakan Paskah Kristus,beginilah pesan Wakil Uskup Kei Besar Pastor Yopi Sorlury ‎
Kepala Desa Sungai Baung Menghimbau, Agar Masyarakat Tidak Membuang Sampah Dipinggir Jalan
Petinju cilik asal Timika siap bertanding pada ifen tinju amatir kabupaten SBB
Wujudkan Semboyan Garda Kokoh Samudera Bagi Prajurit, Pesan Panglima TNI Disampaikan Komandan Lanal Saumlaki
Kamar Dagang Industri (Kadin) Provinsi Papua Barat Sambut Positif Program Koperasi Merah Putih yang Digagas Presiden Prabowo
Ketua LSM KCBI Musi Rawas Utara,Desak KPK Mengusut Tuntas Laporan Dugan Korupsi di MLM.

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 19:22

Norbertus Ditubun berkesempatan merayakan Paskah di Kampung halamannya

Sabtu, 19 April 2025 - 09:32

Kepala Desa, Pimpin Pemdes Sungai Jauh Laksanakan Giat Gotong royong

Sabtu, 19 April 2025 - 06:50

Rayakan Paskah Kristus,beginilah pesan Wakil Uskup Kei Besar Pastor Yopi Sorlury ‎

Jumat, 18 April 2025 - 22:10

Kepala Desa Sungai Baung Menghimbau, Agar Masyarakat Tidak Membuang Sampah Dipinggir Jalan

Kamis, 17 April 2025 - 19:38

Petinju cilik asal Timika siap bertanding pada ifen tinju amatir kabupaten SBB

Kamis, 17 April 2025 - 14:05

Wujudkan Semboyan Garda Kokoh Samudera Bagi Prajurit, Pesan Panglima TNI Disampaikan Komandan Lanal Saumlaki

Kamis, 17 April 2025 - 08:35

Kamar Dagang Industri (Kadin) Provinsi Papua Barat Sambut Positif Program Koperasi Merah Putih yang Digagas Presiden Prabowo

Kamis, 17 April 2025 - 08:29

Ketua LSM KCBI Musi Rawas Utara,Desak KPK Mengusut Tuntas Laporan Dugan Korupsi di MLM.

Berita Terbaru