Bhabinkamtibmas Mangga Dua Selatan Aiptu Arifin Pantau Program Ketahanan Pangan di RPTRA Madusela

TNI/Polri196 Dilihat

Jakarta,faktaberita online, 

Jakarta Pusat — Bhabinkamtibmas Kelurahan Mangga Dua Selatan, Aiptu Arifin, melaksanakan kegiatan pemantauan program ketahanan pangan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Madusela, yang berlokasi di Jl. Mangga Besar 13, RT. 002/RW. 001, Kelurahan Mangga Dua Selatan, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat. Selasa (12/11/2024)

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 12.30 WIB hingga selesai ini bertujuan untuk memastikan keberlangsungan program ketahanan pangan di kawasan tersebut.

Kemudian maksud fan tujuan kegiatan ini meneruskan Pesan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Sawah Besar Kompol Dhanar Dhono Vernandhie SE SIK MM MH, agar personil Polri peduli terhadap kondisi sosial ekonomi di masyarakt

Dengan luas lahan di RPTRA Madusela ditanami berbagai jenis tanaman, seperti tanaman hias, tanaman toga, tanaman produktif, tanaman buah, serta rumah bibit dan kolam ikan sebagai bagian dari upaya peningkatan ketahanan pangan dan pemanfaatan ruang terbuka hijau di perkotaan.

Selain Aiptu Arifin, kegiatan ini juga melibatkan petugas lain, yaitu A. Hasan, Anggi, Anisya, dan Putri, yang bertanggung jawab dalam perawatan tanaman dan pengelolaan lahan. Keberadaan taman dan kolam ikan di RPTRA Madusela diharapkan tidak hanya membantu memenuhi kebutuhan pangan warga sekitar, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya ketahanan pangan di lingkungan perkotaan.

Kegiatan pemantauan ini sekaligus menunjukkan dukungan Bhabinkamtibmas dalam meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Mangga Dua Selatan.
Call Center Polri : 110

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *