Getarkan Hati Massa Saat Sambutan Deklarasi Oleh Melkias Sairdekut Di Tanimbar

Uncategorized192 Dilihat

faktaberita.online | Saumlaki_
Sambutan Melkias Sairdekut menggetarkan hati massa pendukung 3 Partai Politik (Parpol) pengusung saat menggelar Deklarasi terhadap Pasangan Sairdekut-Keliduan, Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Tanimbar periode 2024-2029, di Lapangan Mandriak, desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Rabu (28/8/24) siang.

Deklarasi Sairdekut-Kelvin Keliduan dengan slogan “MANYALA KAKA” di hadiri ribuan pendukung 3 partai pengusung dari beberapa kecamatan di Tanimbar.

“ Hari ini jiwa dan raga dua anak muda Tanimbar siap untuk bertarung, satu saja alasannya, kami jaga negeri ini tidak boleh jatuh ke tangan yang salah, kalau kita hanya memikirkan diri kita berarti kita tidak hadir di tempat ini Kita harus berani keluar dari zona nyaman untuk kebaikan Rakyat Tanimbar.” tegas Sairdekut getarkan panggung Deklarasi.

Di momentum deklarasi ini pasangan Sairdekut-Keliduan meminta doa restu semua Rakyat Tanimbar dan atas penyertaan Tuhan pasangan ini optimis melaju mendaftar resmi di KPU Kepulauan Tanimbar.

Pasangan muda Sairdekut-Keliduan datang dengan niat luhur siap mengerjakan hal-hal yang bertalian dengan kepentingan rakyat di hari yang akan datang.

Setelah melalui proses yang panjang tahapan demi tahapan tentunya proses Pilkada ini akan terus mengalir sampai pada tanggal 27 November 2024,

Selanjutnya pasangan Sairdekut-Keliduan menyerukan kepada massa pendukung untuk terus sampaikan pesan “ DAMAI” dalam Pilkada ini.

“ Sampaikan terus pesan damai dan kerjakan keamanan bersama, membantu TNI/ Polri dalam rangka menjaga pelaksanaan Pilkada ini, kami akan tetap berusaha semaksimal mungkin untuk layak memenangkan pertandingan ini.” seru Melkias.

Sementara itu, 3 Parpol yang mengusung jargon MK, Partai PAN, Partai Nasdem, Partai Perindo, juga memberikan pernyataan selalu siap untuk medukung dan mengusung Paslon Sairdekut-Kelvin sebagai Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Tanimbar pada Pilkada 2024-2029 guna memenangkan pertarungan Pilkada kali ini.

“Kami Pimpinan partai dari 3 (tiga) partai pengusung, dengan ini menyatakan mengusung, mencalonkan dan serta siap memenangkan Paslon dengan nama jargon MK pada pemilu” tandas ke 3 partai Pendukung dengan slogan MK Manyala, demi mengerjakan keselamatan Tanimbar” tandas ketiga pimpinan partai.

“ Kami ucapkan terima kasih kepada teman-teman dari Partai Nasdem, Perindo dan Pan bersama semua tim yang sudah rela mensukseskan perjuangan ini, jaga terus solidaritas kita, besok lusa dan seterusnya tetap tertib mendengarkan informasi dan sapaan seperti ini dan bisa menjadi contoh kepada yang lain.” ajaknya.

Untuk beberapa pasangan lain yang turut bertanding dalam pilkada ini, Melkias berharap agar tetap berdoa untuk seluruh proses Pilkada ini berjalan dengan baik demi masa depan Tanimbar yang lebih baik.

“ Setelah selesai deklarasi hari ini, sampaikan saja kepada semua saudara-saudara salam dari Eki dan Kelvin bahwa di 5 tahun yang akan datang masih ada 2 anak muda Tanimbar yang sangat siap dengan kekuatan dan kelemahan yang ada untuk mengerjakan kebaikan demi Tanimbar ke depan.” Ujarnya.

Mengakhiri rangkaian kegiatan Deklarasi, Naskah Deklarasi di bacakan oleh bung Nikolas Besitimur, S. Sos. serta dimeriahkan dengan tari-tarian adat dan upacara adat yang di lakukan oleh tua tua adat Mandriak. (JKFBO)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *