Minsel, Faktaberita- menindaklanjuti Program pemerintah kabupaten minahasa selatan dalam pencegagan dan penurunan angka stunting, pemerintah desa paslaten satu kecamatan tatapaan melakukan gerak cepat untuk menurunkan stunting.
Gerakan cepat yang dilakukan oleh pemdes paslaten satu adalah, mengunjungi rumah warga yang anak mereka masuk kategori stunting dan sekaligus memberikan bantuan makanan bergizi kepada anak tersebut.
Terpantau media ini kegiatan dihadiri oleh Camat Tatapaan Dr. Ciendy Mongkaren, SH, MH, dan dari dinas BKKBN minsel, Jumat(7/6/24).
Camat tatapaan disela sela kegiatan kepada media ini menyampaikan, kegiatan ini kerjasama antara pemerintah desa bersama pemerintah kecamatan untuk menurunkan anggka stunting di minahasa selatan terlebih kusus dikecamatan tatapaan, memang kegiatan ini yang pertama dikecamatan tatapaan, kegiatan ini akan terus kami lakukan didesa desa dikecamatan tatapaan untuk menekan angka stunting, karena kecamatan tatapaan masuk kategori angka stunting terbanyak dikabupaten minsel, ungkap mongkaren.
Mongkaren menambahkan kepada warga yang anaknya masuk kategori stunting kiranya untuk selalu memantau dan mengawasi berat dan tinggi badan mereka dan kiranya terus memberi makanan yang bergizi juga mengatur jam makan anak dengan tepat, tuturnya.
Ditempat yang sama Hukum Tua Paslaten Satu Max Lintong, Spd menyampaikan, semoga dengan kegiatan pembagian makanan bergizi ini bisa berdampak kepada pertubuhan anak dan dapat membntu menurunkan angka stunting dikabupaten minsel terlebih kusus dikecamatan tatapaan, harpanya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat desa paslaten satu, terima kasih kepada pemerintah desa dan pemerintah kecamatan yang telah memperhatikan dan memberikan bantuan makanan bergizi untuk anak yang ada desa paslaten satu, ucap warga.(onal)