Minsel, Faktaberita- Dilantiknya Hukum Tua terpilih Desa Wiau Lapi, Kecamatan Tareran Ferry Kumendong oleh Bupati Minsel Franky Donny Wongkar,SH. kamis(3/11/2022) lalu, banyak kemajuan dan prestasi yang diraih.
Dari hasil pantauan media ini banyak prestasi dan kemajuan pembangunan yang diraih dan dicapai oleh Hukum Tua(Kades) Ferry Kumendong, adapun kemajuan pembangunan serta prestasi yang diraih selama memimpin sebagai berikut:
Peningkatan Air Bersih
Rabat Beton
22 Unit Rumah Bantuan
Pembuatan Irigasi
Paving blok
Jalan Usaha Tani
Pembuatan Jalan Rabat Beton
Pengembagan Desa Wisata
Pembagunan Gasebo Kolam Renang
Dana Duka Desa
Prestasi yang raih
*Juara Kampung KB Kalooranta Tingkat Provinsi Tahun 2023
*Desa Anti Korupsi Tahun 2023
*Juara Pertama Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Tahun 2022
* Desa Wisata Tahun 2023
Kumendong ketika ditemui media ini Jumat,(3/5/2024) mengatakan, ini memang sudah menjadi tanggung jawab saya selaku pemerintah desa, karena tugas pemerintah desa adalah membangun desa dan mensejahterakan rakyat, oleh sebab itu dengan pencapaian yang kami raih dalam beberapa tahun ini, itu merupakan motivasi kami pemdes untuk tetap terus bekerja dan berkarya, ucapnya.
” Kepada masyarakat untuk tetap menjaga dan merawat fasilitas umum yang sudah dibangun agar bisa dipergunakan lebih lama dan bisa bermanfaat untuk masyarakat banyak, oleh sebab itu saya berharap kepada masyarakat untuk selalu bekerja bersama dalam membangun desa yang kita cintai ini, harap kumendong.
” Prestasi yang kami raih itu bukan semata karena kami pemerintah desa tetapi itu semua karena kerjasama dan dukungan seluruh rakyat desa wiau lapi, oleh sebab itu saya mengajak kepada masyarakat untuk tetap mendukung program pemerintah desa, kecamatan maupun kabupaten untuk menuju minahasa selatan yang maju berkepribadian dan sejahtera.(Onal)