Fakta Berita Online —
Bandarlampung: Dalam rangka peringatan peristiwa turunnya Al-Qur’an atau lebih familiar dengan sebutan (Nuzulul Qur’an) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Ekonomi dan Bisnis berkalaborasi dengan PMII Rayon Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Komisariat Universitas Lampung sukses menggelar kegiatan Safari Ramadhan, 28 Maret 2024.
Tema kegiatan ini adalah “Mengisi momentum Nuzulul Qur’an dengan perkuat Ukhuwah islamiyah dengan menjalin silaturahim, berbagi, dan khataman Qur’an”
Safari Ramadhan tahun ini berlokasi di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Al-Ma’un, Sukarame, Bandar Lampung.
Kegiatan ini merupakan ajang silaturahim kader PMII lintas rayon di komisariat Universitas Lampung, sekaligus memupuk jiwa religius kader-kader PMII, hal ini disampaikan sahabat Andre Rian Dotama selaku ketua PMII Rayon Ekonomi dan Bisnis ” Menolak lupa terhadap peristiwa penting agama islam yakni turunnya kitab suci Al-Qur’an yang bertepatan hari ini adalah 17 Ramadhan, maka dengan ini pengurus rayon menginisiasi untuk melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan yang didalamnya diisi dengan khataman Qur’an, buka puasa bersama, dan tarawih berjamaah” ujarnya.
Wira Adiguna selaku ketua PMII Rayon MIPA mengatakan “Ucapkan beribu-ribu terima kasih karena telah terlaksananya agenda yang semoga sangat penuh rahmat dan hidayah, tidak lupa juga saya ucapkan terima kasih kepada sahabat/i yang telah membantu akan berjalannya kegiatan ini, kemudian saya perwakilan rayon Mipa mohon maaf apabila ada kekurangan di dalam agenda yang dilaksanakan ini”, ringkasnya.
Sementara Rohmani sebagai ketua PMII Komisariat Universitas Lampung sangat mengapresiasi kegiatan ini, “Kegiatan safari ramadhan merupakan kegiatan yang sangat positif, karena hal ini juga merupakan salah satu implementasi dari nilai dasar pergerakan yaitu Hablumminannas, maka dari kegiatan kegiatan seperti ini harus kita laksanakan setiap tahunnya, agar kita terus bisa belajar akan rasa berbagi dan kebersamaan” ungkapnya.
Sumber berita
Penulis: Maftuhatul Hidayah
Pewarta bang Romzi