Jelang US 2024, SMA Negeri 3 Kotamobagu Gelar MGMP

Kotamobagu1571 Dilihat

Faktaberita.online

Minsel– Dalam rangka untuk Menghadapi ujian akhir Sekolah khususnya untuk Kelas XII Siswa/i SMA N 3 Kotamobagu menggelar rapat Musyawarah Guru Mata Pelajaran ( MGMP) terkait Penyusunan bahan Ujian Sekolah (US) tahun Pelajaran 2023/2024, bertempat di ruang rapat guru SMA N 3 Kotamobagu, kamis (14/3/2024).

MGMP ini yang dilaksanakan selama 2 hari ini bertujuan untuk menyiapkan bahan Ujian Sekolah (US) tahun 2023/2024 bagi siswa kelas XII, karena dalam pelaksanaan proses pelaksanaan ujian nasional, US diserahkan kembali ke satuan pendidikan sampai kelulusan siswa/i.

Kepala Sekolah SMA N 3 Kotamobagu, Djepry Adilang, S.Pd, MM, melalui bagian Humas, Hj. Rikmini, S,Pd mengatakan kepada media ini, ” Dalam penyusunan ini adalah merupakan hasil kesepakatan MKKS se Kotamobagu, bahwa bahan ujian sekolah itu disusun lewat MGMP satuan Pendidikan ” Jelas Rikmini.

‘ Dengan kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari tanggal 14 – 15 maret ini bisa menghasilkan bahan ujian yang berkompoten untuk mampu mengukur kemampuan siswa selama 3 tahun mengikuti pembelajaran dan kami berharap ini bisa digunakan dalam Ujian nanti ” Harap Rikmini.

Kapala cabang dinas Pendidikan Daerah (Kacabdin) Wilayah Kota Kotamobagu – Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sulut, Hans Hart Moonik, S.Pd, M.Pd, dalam sambutan menyampaikan dalam pembuatan Soal US nanti diharapkan penyusunan soal nanti sudah terukur dan teruji.

” Saya berharap dalam penyusunan soal US nantinya soal soal yang baik dan saling berbagi, serta soal yang berbobot dan dimengerti juga oleh siswa” Ucap Moonik.

Kacabdin juga mengatakan dalam Pelaksanaan US Akhir untuk kelas XII tahun 2023/2024 akan dilaksanakan secara serentak di Seluruh sekolah SMA di Sulut.

” Kami juga berharap nanti kerja sama dukungan Stakeholder, orang tua agar supaya kegiatan persiapan US nantinya berjalan sesuai rencana dan Sukses ” Pungkas Kacabdin Moonik.

Diketahui kegiatan ini dibuka langsung Oleh Kacabdin Kotamobagi – Boltim, Hans. H. Moonik, S.Pd, M.pd, Kepsek SMA N 3 Kotamobagu, Jepry Adilang, S.Pd, MM, Kasi bidang Pembinaan SMA Hendra Manggopa, S.Pd, Pengawas Bina, Rusli Mamonto, dan seluruh guru mata Pelajaran yang tergabung di MGMP. ( Jhon L).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *