Bukti Rasa Syukur Atas Rizki nya, Abdul Halik Berikan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu dan Anak Panti Asuhan

Uncategorized243 Dilihat

Faktaberita.Online-Muratara/Sumsel

Mendapatkan Rizki yang banyak, membuat kita senantiasa meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT,baik itu secara langsung maupun secara ucapan yang kita limpahkan kepada seluruh masyarakat dan keluarga sehingga terwujudnya rasa kebersamaan dan rasa kekeluargaan.Untuk meningkatkan rasa syukur tersebut,kita bisa memberikan sebuah bantuan baik secara fisik maupun material yang bersifat kesejahteraan masyarakat.

Salah satu nya, seorang pemimpin Desa,yang membuktikan rasa syukur nya terhadap Rizki nya dari Allah SWT, mampu memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan panti asuhan.

Abdul Halik,S.IP(Kepala Desa), memberikan bantuan berupa santunan kepada anak yatim-piatu dan panti asuhan.Pemberian santunan ini, merupakan bentuk rasa syukur nya kepada Allah SWT, atas Rizki dan limpahan Rahmat yang telah diperoleh beliau semasa hidupnya.

Saat dikonfirmasi awak media menyampaikan,” saya merasa bersyukur atas Rizki yg di berikan oleh Allah, sehingga saya dapat berbagi dengan anak-anak yatim-piatu,dan juga dapat berbagi dengan anak-anak panti asuhan.Ungkap Abdul Halik,.

Saya juga minta doa kepada para masyarakat dan anak-anak yatim-piatu,semoga di lancarkan segala urusan dan ,semoga di tahun-tahun yang akan datang saya dapat berbagi kembali  dengan meraka.Tambah Abdul Halik.

Bantuan santunan ini, merupakan santunan dari pribadi saya dan keluarga,tidak ada unsur-unsur kepemimpinan dan unsur-unsur politik,ini murni dari kami untuk beramal kepada mereka yang berhak menerima bantuan dan santunan.tutup Abdul Halik.

Pewarta Kaperwil Sumsel 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *