Pemdes Muara Batang Empu ajak warga Gotong royong memperbaiki jalan lintas Lama provinsi Sumatra Selatan.

Daerah1202 Dilihat

Faktaberita.Online-Muratara/Sumsel 

Jalan merupakan akses lajunya perkembangan perekonomian dan juga merupakan salah satu akses aktivitas masyarakat yang selalu, menginginkan kegiatan baik aktivitas positif dan kegiatan lainnya.Dengan adanya keinginan tersebut, masyarakat berharap agar jalan yang dilalui agar dapat bagus dan baik.

Pemerintah Desa Muara Batang Empu bersama BPD dan masyarakat, melakukan kegiatan gotong royong memperbaiki Akses jalan lintas lama provinsi Sumatra Selatan penghubung Desa Sukaraja dan Desa Sukamenag kacamata karang jaya kabupaten Musi Rawas Utara hari ini 09 Januari 2024.

TONI SURYANTO ( Kapala Desa Muara Batang Empu ) saat dikonfirmasi awak Media Fakta Berita Online,mengatakan hari ini kami pemerintah Desa bersama BPD dan masyarakat melakukan kegiatan gotong royong pengecoran jalan lintas lama provinsi Sum-sel.

 “Hari ini kami pemerintah Desa bersama BPD dan masyarakat melakukan gotong royong memperbaiki jalan lintas lama provinsi Sumatra Selatan yang sudah hancur dan berlobang tempat lokasi Dusun II Desa Muara Batang Empu, karna takut akan menelan korban.”ungkap Kepala desa

Lanjut Kepla Desa, kami berharap agar pemerintah yang terkait dapat segerah memperhatikan jalan di desa kami ini mengingat jalan dalam Desa kami ini bukan nya hanya sudah hancur tetapi ada juga yang sudah hampiri terputus karena longsor.

“Kami sudah berulangkali mengusulkan kepada pemerintah agar dapat memberikan jalan didesa kami ini khususnya yang sudah hampir terputus karna Longsor itu, tetapi sampai saat ini belum juga dapat diperbaiki.”jelas kepla desa”

Harjum  ( Ketua BPD ),juga meminta Gubernur provinsi Sumatera Selatan, dapat memperhatikan jalan Desanya dengan serius karena takut jalan yang Longsor yang mesih Tinggal lebih kurang 2 meter lagi akan terputus

“Kami meminta kepada bapak PLT Gubernur Provinsi Sumatra Selatan ( Dr. Agus Patoni.M.Si ) .Dapat segera memperhatikan jalan ini, karena jalan ini adalah haknya Provinsi, jika semakin lama dibiarkan, semakin rusak parah, yang paling kami kwahtirkan lagi bukan hanya terhadap jalan yang rusak dan berlobang saja, tetapi ada juga yang sudah hampir terputus karna longsor dan akan menelan korban jiwa.. tutup Ketua BPD.

Red ( Tiem IWO-I Muratara )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *