Sampaikan Edukasi Dan Imbauan Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Ritabel Sambangi Para Pelajar

Uncategorized170 Dilihat

faktaberita.online – Polda Maluku, Polres Kepuluan Tanimbar, Dalam rangka memberikan Edukasi serta Imbauan sejak dini, Bhabinkamtibmas Desa Ritabel Bripka A. DASKUNDA sambangi para Pelajar SMA Negeri 12 Kepulauan Tanimbar, Kecamatan Tanimbar Utara, Sabtu (18/11).

 

Dalam kunjungannya tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Ritabel mengingatkan kepada para siswa siswi untuk selalu fokus dalam Belajar, jauhi segala bentuk kenakalan remaja seperti ikut Balap Liar, Tawuran, merokok, mengkonsumsi Miras bahkan Narkoba, sehingga Bhabinkamtibmas berharap para Pelajar tidak salah dalam pergaulan.

 

Lebih lanjut Bhabinkamtibmas mengatakan bahwa tidak dapat dipungkiri banyak pelajar yang terjerumus kedalam hal-hal negatif akibat salah pergaulan. Bahkan terjerumus ke masalah penyalagunaan narkoba atau tindak pidana lainya. Untuk itu pesan guru sangat besar disamping pengawasan dari Orang tua agar pelajar tidak salah jalan.

 

“Guru merupakan pengganti dari Orang tua saat berada di Sekolah, jadi kalian para pelajar harus taat kepada guru seperti halnya kalian taat kepada Orang tua” Ucapnya.

 

Lebih lanjut Bhabinkamtibmas memberikan pesan kepada para Siswa Siswi agar selalu dekatkan diri kepada Tuhan, fokuslah dalam belajar untuk masa depan sehingga bisa membanggakan Orang Tua, Sekolah dan Negara nantinya.

 

“Tuntutlah ilmu dengan sungguh-sungguh, Saya berharap kalian semua bisa menjadi kebanggan Orang tua dengan tidak terjerumus ke hal-hal negatif” tuturnya.

 

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menghimbau kepada para pelajar sejak dini tentang pentingnya menaati aturan lalulintas. Sebab banyak pengendara yang melakukan pelanggaran bahkan mengalami kecelakan lalulintas. Pelanggaran lalulintas seperti tidak menggunakan Helm saat berkendara, tidak memiliki kelengkapan kendaraan, ugal-ugalan hingga menggunakan HP saat berkendara.

 

“Utamakan keselamatan saat berkendara dengan menggunakan helm dan berkendaralah setelah cukup Umur dan memilki SIM, jangan menggunakan knalpot brong, jangan main HP saat berkendara, jangan ugal ugalan. Patuhilah aturan Lalulintas yang dibuat demi keselamatan dan kenyamanan di jalan raya” jelasnya.

 

Para Pelajar SMA Negeri 12 Kepulauan Tanimbar nampak terlihat sangat antusias serta mengapresiasi dan berterimakasih kepada Petugas Bhabinkamtibmas yang telah hadir memberikan Edukasi dan Imbauan di Sekolah. Mereka berharap kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini dapat terus dilakukan.(JKFBO)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *