PPDB di Tutup, SMAN 1 dan 2 KotamobaguJadi Sekolah Rebutan Siswa Tahun Ajaran 2023/2024

Minsel371 Dilihat

Kotamobagu, Faktaberita.online – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk calon Peserta Didik yang akan mendaftarkan diri di sekolah SMA/SMK baik Negeri maupun Swasta, Selasa 20 Juni 2023 telah di tutup.

SMAN 2 Kotamobagu juga telah selesai melaksanakan PPDB untuk tahun ajaran 2023/2024 dengan hasil jumlah siswa mendaftar yang memuaskan.

Kepala SMAN 2 Kotamobagu, Drs I Ketut Gunawan Adywisna, MM di ruang kerjanya kepada media ini (Rabu, 21/6/2023) mengatakan bahwa minat Siswa untuk tahun Pelajaran 2023/2024 mengalami peningkatan.

“Pendaftaran PPDB untuk Siswa yang mendaftar sampai Penutupan tanggal 20/6/2023 kemarin sudah ada 465 Calon Siswa yang mendaftar” terang Kepsek SMAN 2 Kotamobagu.

Diterangkan pula Pihak Sekolah SMAN 2 Kotamobagu hanya menerima sesuai kuota yang ditetapkan.

“Kami menerima sesuai dengan Kuota yang tersedia di SMAN 2 Kotamobagu yaitu 352 Siswa dengan jumlah Rombel yang ada yaitu 11 ruangan dan nanti Pengumumannya tanggal 24 Juni 2023 dan ini diumumkan lewat Aplikasi secara Online” jelas Kepsek Gunawan.

Di tempat lain, Kepala Sekolah SMAN 1 Kotomabagu, Masyuri Podomi, S,Pd. M.M lewat ketua panitia PPDP tahun ajaran 2023/2024 Drs. Paraganti Matantu, M.Pd, (Kamis 22/6/2023) kepada media ini mengatakan pihak sekolah SMAN 1 Kotamobagu siap menampung sesuai Kuota yaitu 416 Siswa.

“Dari 12 Rombel yang tersedia dan ada sebanyak 416 siswa baru yang akan diterima dari untuk tahun ajaran 2023/2024” ucap Matantu.

Ia mengatakan juga karena banyaknya peminat Siswa yang melamar di SMAN 1 Kotamobagu sehingga panitia memberi tambahan waktu selama 2 hari sampai dengan 22 Juni 2023 hingga jam 15.00 WITA sudah 587 Siswa yang terkonfirmasi yang mendaftar.

“Nanti dari hasil kelulusan siswa untuk diterima di sekolah ini tinggal Aplikasi yang Sortir dan dilihat dari Skor nilai dari pada calon siswa” jelasnya.

Lanjutnya dari panitia dan pihak sekolah sudah tidak ada kewenangan lagi karena ini sudah Sistem yang mengatur dan sesuai dengan Kuota yang diterimaditerima baik itu jalur Zonasi, Prestasi dan Avermasi.

“Saya berharap bagi anak-anak yang lulus dan dapat diterima dapat memanfaatkan kesempatan ini karena banyak anak-anak yang ingin menimba ilmu di sekolah SMAN 1 Kotamobagu tapi karena sistem, mereka bisa gugur. Tapi jangan kecewa karena bagi yang belum bisa diterima di sekolah ini tetap ada sekolah pilihan kedua yang mereka bisa masuk” ucap Pungkas Matantu yang juga Wakil Kesiswaan ini. (Jhon L)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *