www.faktaberita.online – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Dalam rangka kesiapan menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polres Kepulauan Tanimbar menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Operasi Ketupat Salawaku Tahun 2025, Senin (10/03/25).
Acara yang berlangsung dan digelar pada Ruang Pelayanan Lantai II, Sat Intelkam Polres Kepulauan Tanimbar tersebut turut dihadiri oleh para Forkopimda maupun perwakilan dari Forkopimda, para Pimpinan OPD maupun Instansi terkait dan para Pejabat Utama (PJU) Polres Kepulauan Tanimbar.
Kegiatan ini diawali dengan giat Rapat Kordinasi Lintas Sektoral melalui Via Zoom yang digelar oleh Mabes Polri dan dipimpin langsung oleh Kapolri. Setelah itu dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi yang dipimpin langsung oleh Kapolres.
Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Iptu OLOF BATLAYERI mengatakan, Rapat kordinasi (Rakor) Lintas Sektoral ini digelar sebagai bentuk evaluasi, sekaligus sinergitas dengan instansi terkait dalam menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
“Operasi Ketupat ini sendiri bertujuan untuk menjaga keamanan dan kelancaran menjelang hingga sesudah Idul Fitri, serta selama arus mudik maupun arus balik” pungkasnya.
Dengan berbagai upaya-upaya lewat Rapat Koordinasi Lintas Sektoral ini, Kapolres melalui Kasi Humas berharap agar Hari Raya Idul Fitri 1446 H dapat berjalan dengan kondusif, serta Masyarakat bisa mudik dengan aman, lancar, dan berkesan. Sekaligus dapat menekan angka kecelakaan yang bisa berpotensi terjadi.(jk)